MasyaAllah, beberapa muhsinin kembali menitipkan waqaf quran kepada Baitul Quran Jogja. Diberikan kesempatan sosialisasi di Mapolda DIY, oleh Bina Rohani & Mental POLDA DIY, Rabu, 19 Nopember 2014 lalu, digunakan sebaik-baiknya oleh Baitul Qur'an Jogja untuk mensosialisasikan Funtahsin, Gerakan Mengaji Al Qur'an Setiap Hari dan Wakaf Qur'an.
Kepala BINROHTAL POLDA DIY, AKBP H. Imam Subarno,SH., hadir dan menjadi yang pertama "membeli" alquran tajwid, dan beliau pula yang turut mensosialisasikan waqaf Quran di lingkungan Polda DIY. Perwira Menengah (Pamen), yang berusaha istiqomah mengkhatamkan alquran setiap sepekan sekali ini, juga menyampaikan ingin "memprogramkan" one day one juz diseluruh lingkungan POLDA DIY dan jajarannya. Beliau ngudarasa, "Saya pengen, sebelum pensiun, sempat memprogramkan satu juz satu hari bagi seluruh anggota yang Islam di bawah POLDA, saya yakin bisa, saya sehari lima juz Allah mudahkan, jadi kalau satu juz untuk anggota, insyaAllah bisa, biar segala urusannya dimudahkan."
Kami, hanya bisa berterima kasih kepada muhsinin sekalian, bersyukur dan memuji Allah swt, serta turut mendoakan semoga kebaikan apapun yang Anda kontribusikan diberi ganti yang halal berkah melimpah, diberikan pasangan yang sholih-sholihah, dikaruniai keluarga yang sakinah mawaddah warahmah, putra-putrinya kathah tur sholih-sholihah, kelak diakhirnya chusnul khotimah. Aamiin.